Kitab " Kekasih-Kekasih Allah "
Posted by adim_wijaya on Rabu, 09 Januari 2013 | 0 komentar
Kitab Ahbabullah ( Kekasih-kekasih Allah).
Penulis : Syakh Thalib ‘AwadaLlâh ( Syabab Senior)
Buku ini berisi kisah-kisah para pejuang Syariah dan Khilafah Generasi awal, termasuk Pendiri Hizbut-tahrir yaitu Syakh Taqiyudin Annabhani. Penulis adalah syabab generasi awal yang hidup bersama Pendiri dan syabab generasi awal Hizbut-tahrir.
Berikut petikan pendahuluan dalam kitab tersebut:
" Sejak saya memulai menuliskan episode memoar
ini, saya selalu dilanda gelombang besar duka dan kesedihan setiap kali saya
mengingat-ingat satu memoar atau menulis satu alinea. Karena saya tahu bahwa saya akan melupakan banyak
orang dan banyak kejadian bagaimanapun kuatnya saya berupaya mengingat-ingat
kembali kebaikan dari orang-orang itu.
Mereka
bukan hanya pengemban dakwah. Lebih dari
itu, mereka adalah barisan orang-orang terpilih dari umat. Bagaikan tahi lalat
cantik yang tidak ada satu mata pun yang kuasa meluputkannya. Cahaya memancar dari bibir-bibir mereka. Lisan mereka senantiasa mengucapkan dalil-dalil
al-Quran. Mereka adalah barisan orang-orang
pilihan di bawah kepemimpinan pembaharu (mujaddid). Pemikiran
Islam abad 20, Syeikh Taqiyyuddin an-Nabhaniy –rahimahuLlâh–, dan
pengganti sekaligus rekan beliau; Syeikh Abd al-Qadim Zallum, dan suara kebenaran
di bawah kubah parlemen, yang menolak memberikan wala’ kepada para penguasa dan
menolak legislasi sistem dan hukum-hukum kufur, Syekh Ahmad ad-Da’ur. Ya tentu saja, mereka adalah pengusung bendera
perubahan, pengendara kebenaran, para penentang setan dan boneka-bonekanya di muka
bumi. Melalui mereka, Allah SWT akan membuat
bumi menjadi baik, insya Allah. Melalui mereka
Allah akan melindungi para hamba. Mereka
adalah orang-orang yang menyerupai para sahabat Nabi Muhammad SAW dan para
sahabat Isa bin Maryam yang dipotong dengan gergaji dan disalib diatas kayu.
Mereka bersabar menghadapi penderitaan, siksaan, dipotong rizki dan leher serta
terserak di berbagai negeri. Mereka menyerukan perintah Allah secara
lantang. Mereka menyerukan dakwah kebenaran
secara terang-terangan. Mereka mengusung
obor hidayah kepada umat manusia.
Sebagian dari mereka sudah meninggal.
Dan sebagian lagi masih menunggu-nunggu dan sedikitpun mereka tidak
merubah janjinya. Mereka adalah harapan ummat. Sekaligus mereka adalah para
pemimpin umat yang akan memimpin umat kepada kebaikan dan kemenangan, insya Allah.
Mereka mengemban dakwah, memerintahkan
kebajikan (kemakrufan) dan melarang kemunkaran.
Mereka menentang segala bentuk kerusakan dan para antek kerusakan. Mereka terus berjalan dengan dakwah. Mereka tidak tidak pernah berkompromi dengan
kerusakan. Mereka tidak pernah berlaku munafik.
Mereka mengetahui dan mengajarkan kesabaran yang sebenarnya.
Mereka mengajarkan kepada para penguasa
zalim, para thaghut dan para pemimpin kejahatan, bagaimana menjadi seorang
laki-laki yang kuat. Mereka telah
membuat gentar para penguasa, negara-negara kufur, dan intelijen-intelijen
kufur. Mereka bersabar menghadapi makar
dan tipu daya musuh-musuh dan dari para penyokong musuh diantara para pembantu
thaghut, orang-orang bayaran dan kroni-kroni penguasa. Juga dari orang-orang yang hatinya dipenuhi
kedengkian dan kebencian diantara anggota berbagai gerakan dan
kelompok-kelompok yang mendengki, sampai sebagian gerakan yang menisbatkan diri
kepada Islam. Yakni
mereka yang rela dirinya melakukan apa yang tidak mampu dilakukan oleh
intel-intel musuh. Saya memohon kepada
Allah agar memberi taufik kepada orang-orang yang masih ada diantara mereka dan
orang-orang yang mengikuti mereka serta berjalan mengikuti jalan mereka dengan
arahan para pemimpin para syeikh Amir Hizb at-Tahrir Syeikh ‘Atha Abu ar-Rasytah. Saya memohon kepada Allah agar menyempurnakan
janji-Nya melalui tangan-tangan mereka dengan tegaknya Daulah Khilafah
Islamiyah dan dijunjung tingginya râyah al-‘Uqâb........".
Tips Dowload dengan Mudah :
1) Klik Tombol Download dibawah ini
2) Jika Keluar jendela adf.ly klik tulisan : SKIP AD
3) Klik Tombol : Unduh
4) Klik menu : Unduh Gratis
Tips Dowload dengan Mudah :
1) Klik Tombol Download dibawah ini
2) Jika Keluar jendela adf.ly klik tulisan : SKIP AD
3) Klik Tombol : Unduh
4) Klik menu : Unduh Gratis
Bagi yang ingin memiliki ebook nya silahkan download disini.
![]() |
Download Ebook Disini |
0 komentar for "Kitab " Kekasih-Kekasih Allah ""
Leave a reply